Asri AyuSyar'i

Rabu, 30 Mei 2012

Profil Saya Dimuat di Solopos

Asri Istiqomah, Berdakwah Lewat Tulisan

| | Dilihat: 1707 Kali



Asrti Istiqomah (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)
        Beberapa hari belakangan ini, Asri Istiqomah sibuk dengan sejumlah agenda di Forum Lingkar Pena (FLP) Solo. Pada akhir April lalu, Asri yang menjabat sebagai Ketua FLP Solo itu bersama rekan-rekannya menyelenggarakan pelatihan penulisan di Kampus FKIP UNS.
        Agenda lainnya adalah reuni akbar FLP di Taman Balekambang pada 6 Mei lalu. “Acaranya meriah. Kami sarapan bersama di Balekambang,” ucap Asri saat ditemui Solopos.com di kantornya di Indiva Kreasi Media Jl Sawo, Karangasem, Laweyan, Solo, Senin (7/5/2012).
       Asri, perempuan kelahiran Sragen, 29 September 1985 itu mulai bergabung dengan FLP pada tahun 2004. Meski demikian, anak ketujuh pasangan Tugimin dengan Sukarni itu baru aktif di FLP pada tahun 2009.
        “Saya sudah bisa membaca sejak TK dan senang baca koran. Waktu itu, saya suka membaca Tabloid Kuncung. Karena suka baca, lama-lama jadi suka nulis. Kali pertama menulis saat masih SD. Menulis puisi dan dimuat di Tabloid Kuncung,” kata Asri.
       Hobi alumnus SD Sambi 4 Sragen itu bertambah suka korespondensi hingga duduk di bangku SMP Muhammadiyah 1 Sragen.
      Asri juga senang berorganisasi. Sejak SMP dia ikut aktivitas Remaja Masjid Baiturrohman, Desa Sambi, Kecamatan Sambirejo, Sragen.
        Sewaktu menjadi pelajar SMAN 2 Sragen, Asri bergabung di Ikatan Remaja Muhammadiyah (IRM) dan kerohanian Islam (Rohis). Sejak SMP sampai SMA, dia pernah beberapa kali meraih juara pada lomba pidato Bahasa Indonesia.
        Di bangku kuliah, perempuan yang menuntut ilmu di FISIP UNS itu menjadi bagian keluarga Lembaga Kajian Islam (LKI) FISIP dan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Islam (KAMMI) Daerah Solo.
       “Waktu sekolah, menulis untuk mading (majalah dinding-red). Pas setelah kuliah di komunikasi, saya disuruh bikin opini di kampus. Dulu, saya menulis karena suka-suka aja. Pas setelah kuliah, awalnya saya maunya jadi wartawan. Motivasi ke sana banget. Kalau melihat liputan Al Jazeerah kayaknya ingin sekali menjadi wartawan. Saya pernah magang studi di SOLOPOS,” kenang Asri.
       Istri Choirul Anwar itu kemudian malah menjadi penulis buku. Dia bersyukur mendapat bimbingan dari pemilik Indiva Media Kreasi, Afifah Afra.
Asri menyatakan dirinya tidak ingin menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) karena tidak suka terlalu terikat.
       Kini, Asri menulis bukan hanya sekedar suka-suka. Menulis untuk sepanjang hayat dan bisa berdakwah lewat tulisan.
     “Sithik-sithik bisa menulis. Segmennya remaja,” kata Asri yang sudah menulis Buku Asyik Si Cewek Cantik.
      Buku lainnya yang ditulis Asri bersama Afifah Afra dan Aries Adenata berjudul Buanglah Pacar pada Tempatnya. “Insya Allah sebentar lagi buku yang ketiga segera terbit. Judulnya Jangan Lebai. Ditulis bersama Mba Afifah dan Deasylawati,” tambahnya.
     Selain menulis, Asri sebulan sekali mengisi kajian muslimah di Mesjid Nurul Huda UNS. Dia sering didaulat menjadi pembicara pada training-training. Tak hanya itu, dia juga kini tengah merintis bisnis souvenir dan rias pengantin.


sumber:  


Minggu, 27 Mei 2012

Buku baruku "Jangan Lebay Karena Cinta"


Penulis           : Afifah Afra, Asri Istiqomah, Deasylawati, dkk
Penerbit         : Indiva Media Kreasi
Harga            : 25.000


Sinopsis:

Jiah, galau-galau!
         Ni buku kenapa sih dari judul ampe dalem-dalemnya isinya coklaaaat melulu, eh, galauuu melulu, yak?
Hem, tenang sodara-sodara. Buku ini bukan merupakan kampanye galau koq. Juga bukan dalam rangka promosi program-program musik yang bikin lebay gila tuh (apalagi lagu dangdut yang judulnya "Alay" itu he he he gak lah yau!). Ni buku cuman mau memperlihatkan betapa cinta bisa bikin orang-orang jadi lebay plus galau karenanya. Tentang kisah orang-orang yang jadi lebay plus galau gara-gara cinta ...*oh cinta, sejak dulu ... beginilah cinta!*
       Galau, menurut definisi kamus gaul yang beredar di internet adalah 'tidak menentu terhadap sesuatu'. Dalam arti yang lain juga disebutkan bahwa orang galau (baca: galauers) adalah orang yang merasa tidak menentu perasaannya, atau tidak keruan. Dan biasanya efek dari galau adalah lebay. nah, dari cinta lebay itulah muncul hal-hal gila yang bisa dilakukan oleh seorang manusia, bahkan sampai mengorbankan segalanya. perasaan, teman, persahabatan, harta, hingga agama. ck ck ck ... makanya jangan sampai cinta bikin kamu galau bin lebay, yak!!
      Dilengkapi kisah-kisah cinta yang bikin eneg, eh, maksudnya kisah cinta yang elu-elu pade *sambil nunjuk-nunjuk pembaca* bisa ambil hikmahnya!

Harga promo : 25.000 (GRATIS ongkir untuk Jateng/DIY dan GRATIS tanda tangan penulis) khusus bulan Juni.
Berminat: hub Asri Istiqomah (085725093121)

Rabu, 23 Mei 2012

Merawat Kulit Berjerawat



Kulit berjerawat pastinya sangat menyiksa kita. Bukan hanya karena rasa sakit yang ditimbulkan (tahu kan sakitnya saat baru muncul—bengkak, nyeri, kadang disertai sakit kepala (itu jika jerawatnya di deket ubun-ubun ^^)), tapi juga karena wajah yang berjerawat jadi tampak kotor dan kusam. Apalagi jika jerawatnya banyak plus gede-gede pula ihhhh … sereeem. Akibatnya, banyak orang yang nggak pede keluar rumah atau ketemu orang lain jika sedang jerawatan.
Masalah jerawat ini juga yang telah menginspirasi banyak pakar kosmetik melakukan berbagai penelitian demi mendapatkan obat mujarab bagi si kulit berjerawat. Lihat saja sekarang, banyak produk kosmetik yang dibuat untuk mencegah, mengobati hingga menghilangkan bekas jerawat.

Nah, sebenarnya jerawat itu apa sih?
Menurut Wikipedia, jerawat didefinisikan sebagai “suatu keadaan dimana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang”. Nah, kan. Itulah jerawat.

Adapun berbagai penyebab jerawat antara lain:
1.       Produksi minyak berlebih
Jerawat tidak melulu disebabkan karena kotoran dari luar. Seringkali jerawat justru disebabkan dari faktor internal, yaitu kelenjar minyak (sebaceus gland) yang berlebihan. Akibatnya saluran folikel rambut dan pori-pori kulit jadi tersumbat. Nah, kondisi yang demikian, jika kena sedikit bakteri saja maka hasilnya jadi jerawat.
2.       Sel-sel kulit mati
Sel kulit yang mati jika tidak dibesihkan maka dia akan menyumbat pori-pori kulit. Hal ini akan menyebabkan timbulnya bintik hitam dan putih yang akan membuat kulit terlihat kusam dan tidak bercahaya. Bila bercampur dengan minyak yang berlebih, plus didukung bakteri, maka jerawat akan terbentuk.
3.       Bakteri
Bakteri p.acne banyak berkembang biak di dalam kelenjar sebaceus (kelenjar minyak) yang tersumbat. Bakteri ini menimbulkan iritasi di sekitarnya. Bila tak segera ditangani, maka kelenjar yang tersumbat ini akan terus membengkak dan menjadi jerawat batu. Bila jerawat batu tersebut pecah, maka kemungkinan besar akan meninggalkan bekas jerawat yang menghitam atau seperti bekas cacar yang permanen.
4.       Kosmetik
Kosmetik yang kita gunakan bisa menyumbat pori-pori. Apabila tidak dibersihkan secara benar-benar bersih, maka akan menimbulkan jerawat.
5.       Obat-obatan
Penggunaan obat yang berlebihan dan dalam jangka panjang meningkatkan potensi timbulnya jerawat. Hal ini karena penggunaan obat-obatan dalam jangka panjang akan menyebabkan daya tahan tubuh menurun, dimana hal itu justru menjadi sasaran empuk bakteri patogen untuk berkembang biak dengan lebih leluasa.
6.       Gaya hidup yang tidak sehat
Banyak mengkonsumsi makanan instan, makanan yang berlemak dan mengandung kolesterol mengakibatkan produksi kelenjar minyak menjadi berlebihan. Akibatnya jerawat mudah menyerang.
Sering begadang, merokok, minum-minuman keras dan juga narkoba membuat daya tahan tubuh menurun. Hal ini membuat bakteri dan virus mudah menyerang. Demikian juga dengan bakteri p.acne penyebab jerawat.
Stres dan kondisi tertekan juga bisa menyebabkan jerawat. Stres dapat menyebabkan kelenjar adrenal memproduksi kortisol. Ketika dalam keadaan cemas, takut, dan tegang, kortisol akan dilepaskan dalam jumlah banyak. Hal tersebut berpengaruh besar pada kelenjar sebaceous karena menjadikan kinerjanya terlalu aktif, sehingga memproduksi minyak secara berlebihan.

Tipe-tipe Jerawat
1.       Komedo
Komedo sebenarnya adalah pori-pori yang tersumbat, bisa terbuka atau tertutup. Komedo yang terbuka (blackhead) terlihat seperti pori-pori yang membesar dan menghitam. Sedangkan komedo tertutup (whitehead) adalah kulit yang tumbuh di atas pori-pori yang tersumbat, sehingga terlihat seperti tonjolan putih kecil. Jerawat komedo ini disebabkan oleh sel-sel kulit mati yang menumpuk dan disertai sekresi kelenjar minyak yang berlebihan.
2.       Jerawat biasa
Jenis jerawat ini mudah dikenali. Biasanya berbentuk tonjolan kecil berwarna pink atau kemerahan. Jerawat ini disebabkan oleh tertutupnya pori-pori yang disertai serbuan bakteri. Bakteri itu sendiri bisa datang dari waslap, alat make up maupun tangan yang kotor.
3.       Jerawat batu (Cystic acne)
Cystic acne adalah jerawat yang besar-besar, dengan peradangan yang hebat di seluruh muka. Penderita jerawat ini biasanya juga memiliki keluarga yang menderita jenis jerawat yang sama. Secara genetik penderitanya memiliki:
  • Kelenjar minyak yang over active yang terus membanjiri pori-pori
  • Pertumbuhan sel-sel kulit yang tidak secepat kulit normal saat beregenerasi.
  • Memiliki respon yang berlebihan terhadap peradangan, sehingga menimbulkan bekas di kulit.

Tips Mengatasi jerawat
Seperti disebutkan di atas, jerawat adalah penyakit yang mudah menyerang kulit kita. Penyebab umumnya adalah tersumbatnya pori-pori, sehingga kulit tidak bisa bernafas dan akhirnya membengkak. Secara umum kita bisa mengatasi jerawat dengan cara:
  1. Kulit wajah harus senantiasa dalam kondisi bersih. Untuk itu kulit harus dibersihkan minimal 2 kali sehari. Pagi dan malam sebelum tidur.
  2. Usahakan tidak memakai kosmetik bila tidak bepergian atau sedang berada di rumah. Hal ini agar kulit mempunyai waktu untuk bernafas dan beristirahat dari memproduksi kelenjar minyak.
  3. Hindari pemakaian kosmetik bila hendak tidur. Hal ini akan menyebabkan kelenjar minyak memproduksi minyak berlebihan, di samping pori-pori juga akan tertutup dengan kosmetik yang dipakai. Krim malam bisa digunakan apabila kulit anda normal dan cenderung kering. Namun, bila kulit anda kombinasi atau berminyak, maka krim malam adalah ‘barang haram’ bagi kulit anda. Untuk menyiasatinya, krim malam bisa digantikan dengan campuran minyak zaitun dan air jeruk nipis. Atau bila sangat berminyak cukup dengan air jeruk nipis saja. Air jeruk nipis selain untuk meringkaskan pori-pori juga bermanfaat untuk mencerahkan kulit.
  4. Pastikan alat kosmetik yang kita pakai selalu bersih. Karena alat kosmetik merupakan media yang baik bagi bakteri berkembang biak. Untuk itu bersihkan alat-alat kosmetik kita minimal dua minggu sekali.
  5. Apabila kita sudah berjerawat, jangan menyentuh atau bahkan memecahkannya. hal ini justru berbahaya. Ingat, tangan adalah tempat bakteri bersarang.
  6. Apabila kita berjerawat, jangan memakai make up yang berat, karena hal itu justru akan semakin membuat jerawat meradang. Pakailah make up yang tipis dan ringan. Hindari foundation saat berjerawat. Cukup pelembab, bedak tipis dan lipbalm/lipgloss.
  7. Minum air putih yang banyak. Air putih yang banyak membuat tubuh terhindar dari dehidrasi dan kulit kering. Padahal apabila kulit kering, maka kelenjar minyak akan memproduksi minyak berlebih untuk melembabkan kulit.
  8. Perbanyak makanan yang bergizi dan bervitamin seperti buah-buahan dan sayur-sayuran. Buah dan sayur dikenal sebagai salah satu sumber antioksidan yang mampu mencegah perkembangbiakan bakteri dan kuman.

Beberapa Resep Alami Untuk Mengobati Jerawat:
  1.  Oleskan air jeruk nipis pada seluruh muka atau kulit berjerawat. Lakukan setiap malam selama minimal seminggu. Bersihkan di pagi hari. Muka akan menjadi cerah dan jerawat akan mengering.
  2. Oleskan lidah buaya pada bagian yang berjerawat tipis-tipis sebelum memakai make up dan sebelum tidur (hanya pada bagian berjerawat). Lidah buaya bisa mengeringkan jerawat dengan cepat.
  3. Ambil seledri beberapa lembar, kemudian masak dengan air. Setelah dingin pakailah air tersebut untuk mencuci muka. Air seledri ini bisa meminimalisir minyak berlebih yang mengakibatkan jerawat tambah membesar.
  4. Ambil daun pepaya yang sudah tua, jemur hingga kering. Lumatkan daun pepaya dengan sedikit air. Lalu oleskan air tersebut pada bagian berjerawat. Tunggu beberapa saat, lalu bersihkan. Lakukan setiap hari. Bisa juga menggunakan buah pepaya yang sudah masak. Gunakan sebagai masker selama 20 menit. Lakukan setiap hari.
  5. Ambil buah tomat yang sudah masak. Oleskan bagian dalam Tomat yang berlendir ke seluruh wajah selama 15-20 menit. Gunakan setiap hari, maka komedo akan pergi jauh.
  6. Ambil yougurt dan oleskan ke seluruh wajah kita. Diamkan selama 20-30 menit. Lakukan 3 kali dalam seminggu. Selain membuat kulit menjadi lembut, kenyal dan bebas dari noda hitam, lactid acid yang terkadung di dalamnya juga bisa membuat pori-pori mengecil. Sehingga jerawat akan segera mengering.
  7. Ambil teh hijau, larutkan dalam air. Gunakan air tersebut untuk masker wajah. Teh hijau mengandung antioksidan yang mampu melawan jerawat dengan cara exfoliation (pengelupasan). Cara kerjanya, teh hijau akan membantu mengelupas sel kulit mati dan menggantikannya dengan sel kulit baru. Setelah mengelupas, antioksidan di dalamnya akan menetralisir dan melawan infeksi pada kulit berjerawat.  Teh hijau juga bisa dikonsumsi sebagai minuman, dimana manfaatnya sama seperti dioleskan.
  8. Ambil blimbing wuluh, cuci bersih dan tumbuk. Campurkan dengan sedikit garam, lalu remas-remas hingga menghasilkan air. Gunakan air tersebut untuk diolehkan di wajah berjerawat. Diamkan 15-20 menit, lalu bilas dengan air bersih. Lakukan 2 kali sehari (pagi dan malam hari).
  9. Ambil bawang putih, gerus sampai halus. Oleskan bawang putih pada bagian yang berjerawat selama lima menit (jangan lebih dari 5 menit, karena akan terasa panas dan perih). Lakukan 3 kali sehari. Jerawat akan segera kering.

Tips Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami:
  1.  Campur satu sendok susu cair dengan satu sendok madu. Gunakan sebagai masker. Diamkan 30 menit, lalu bilas. Lakukan setiap hari. Wajah menjadi lebih lembut dan bekas jerawat berangsur pudar.
  2. Parut ubi kayu, perah airnya. Gunakan air tersebut untuk masker, diamkan selama 30 menit lalu bilas. Lakukan selama seminggu.
  3. Ambil daun sereh mudah, bersihkan dan tumbuk hingga halus. Oleskan ramuan tersebut pada bekas jerawat. Diamkan 30 menit, dan bilas dengan air bersih. Lakukan 3 kali seminggu.
  4. Ambil kulit pisang klutuk (yang berbiji), oleskan bagian dalamnya ke seluruh wajah. Diamkan selama 15 menit dan bilas dengan air teh yang sudah didiamkan selama semalam. Lakukan setiap hari.
  5. Ambil buah tomat yang sudah masak. Gunakan sebagai masker selama 20 menit. Vitamin A yang terkandung di dalamnya merangsang produksi kolagen yang membuat kulit lebih muda.
  6. Apabila kulit anda normal dan cenderung kering, bisa menggunakan madu atau minyak zaitun murni sebagai masker. Diamkan 30 menit, dan bilas dengan air besih. Lakukan setiap hari.
          Demikian tips untuk mengatasi kulit berjerawat. Intinya kembali kepada kebersihan diri. Jika kulit kita senantiasa bersih, maka potensi munculnya jerawat akan minim. Selain itu, faktor makanan yang bergizi dan bervitamin sangat mempengaruhi kondisi kulit kita. So, sehatkan tubuh dan bersihkan kulit, maka bye bye jerawat! (Dari berbagai sumber dan juga pengalaman pribadi)

Rabu, 16 Mei 2012

Aku dan Suamiku

Bismillahirrohmanirrohiim... 


Coba-coba nulis di blog lagi, soalnya beberapa hari ini mau nulis di blog rada eror gitu deh. gak ada spasi dan paragrafnya. kebayang kan gimana riweuhnya blogku ini? hiks hiks. tapi gak papa, dicoba lagi aja. 


Ya, kali ini gak banyak bicara deh ... upload foto-foto aja ahhhh.... kayaknya kali ini pengen banget upload poto daku ma misua dalam berbagai pose he he....(yang belum nikah jangan galau ya xixixi) 


oke tes pertama ....



tes kedua ....




tes ketiga ....




tes keempat .... (perhatian, ini hanya poto rekayasa alias editan xixixi)




Udah ah, dicoba publikasikan ya (mohon do'anya teman-teman ....)